Giat Posyandu Jiwa Di Desa Bugisan, Ini Kata Babinsa Koramil Prambanan

    Giat Posyandu Jiwa Di Desa Bugisan, Ini Kata Babinsa Koramil Prambanan
    Giat Posyandu Jiwa Di Desa Bugisan, Ini Kata Babinsa Koramil Prambanan

    KLATEN - Dalam rangka membangun Sinergitas dan kebersamaan pada kegiatan pelayanan Kesehatan masyarakat untuk mewujudkan generasi yang sehat, Babinsa Bugisan Koramil 09 Prambanan Kodim 0723/Klaten Serda Asrori mendampingi Petugas Kesehatan Puskesmas, melaksanakan kegiatan Posyandu Jiwa. Kegiatan berlangsung di Paseban Candi Kembar Desa Bugisan Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten, Selasa (26/09/23).

     

    Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Kepala Desa Bugisan Heru Nugroho, Babinsa Bugisan Serda Asrori, Bhabinkamtibmas desa Bugisan Aiptu Agus Kiswanto, Tim Kesehatan Yandu dari Puskesmas Kebondalem Lor Prambanan, Bidan desa Bugisan, Dwi Hastiti, Ketua TP PKK desa Bugisan dan Kader Posyandu Jiwa.

     

    Dalam kegiatan Posyandu Jiwa tersebut, Babinsa melaksanakan pemantauan dan pendampingan dalam pelaksanaan kegiatan Posyandu Jiwa, sebagai upaya untuk memantau perkembangan sekaligus mengidentifikasi adanya gangguan pertumbuhan sejak dini.

     

    Kegiatan tersebut diawali dengan pendaftaran Pasien Jiwa yang didampingi oleh relawan untuk mendata kehadiran pasien, senam bersama dilanjutkan pelatihan keterampilan dan pemeriksaan kesehatan dengan tensi konseling sekaligus dilakukan penyuntikan serta pemberian obat khusus pasien gangguan jiwa.

     

    Dalam kesempatan tersebut, Serda Asrori selaku Babinsa menuturkan bahwa pelaksanaan posyandu sebagai bentuk upaya kesehatan masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat memperoleh pelayanan kesehatan dasar.

     

    “Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasa, ” tutur Serda Asrori.

     

    Sambung Serda Asrori, sinergitas pada pendampingan kegiatan Posyandu akan terus ditingkatkan sehingga tidak ada jarak antara kami dan masyarakat dalam pelayanan kesehatan, ujarnya.

     

    Sementara itu, dr. Fatma Tim dari Puskesmas Kebondalem Lor sangat mengapresiasi dan sangat berterima kasih kepada Babinsa yang hadir di setiap kali ada jadwal Posyandu.

     

    “Kehadiran Pak Babinsa tidak sungkan-sungkan untuk membantu kami dalam penyiapan kegiatan Posyandu, ” pungkasnya. (Red)

     

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Gelaran Posyandu, Babinsa Prambanan Dampingi...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Ceper Dampingi Penyaluran BLT Dana...

    Berita terkait